Palu
– 14 Juni 2021 – Kementrian Komunikasi dan Informasi kembali mengadakan
kegiatan dengan judul Bagaimana Berbelanja Online dengan Dompet Digital.
Kegiatan yang diadakan dengan tujuan meningkatkan literasi masyarakat akan
metode pembayaran secara digital ini diadakan pada Senin, 14 Juni 2021, pukul
18.30 hingga selesai. Acara yang diadakan menggunakan aplikasi Zoom ini
menghadirkan sejumlah pemateri dari berbagai bidang. Salah satunya adalah
Kepala Jurusan Program Studi Manajemen,
Ibu Dr. Rika Dwi Ayu Parmitasari, S.E., M.M.
Ibu Dr. Rika Dwi Ayu Parmitasari, S.E., M.M. membawakan materi mengenai Digital Safety. Dalam pembahasannya beliau menjelaskan tentang urgensi menjaga keamanan selama berinteraksi dengan sesama pengguna internet. Hal ini sangan krusial, khususnya dalam bertransaksi menggunakan Dompet Digital dimana saldo pengguna dapat terekspos dengan berbagai tipe penipuan dan pencurian. Beliau menekankan bahwa hal ini bukanlah alasan untuk tidak bertransaksi dengan Dompet Digital akan tetapi untuk menjaga agar dana dapat tersalurkan dengan aman serta pengalaman berbelanja tidak terganggu.
Selain Kajur Manajemen FEBI UIN Alauddin Makassar, kegiatan ini juga mengundang sejumlah narasumber lainnya yang merupakan pakar dibidangnya. Ada Felix Sharief yang merupakan Head Of Goverment Aplikasi DANA di Indonesia, membawakan materi mengenai Digital Skill. Kemudian Ibu Mike Rini, CFP.CFEI yang merupakan Founder Mitra Rencana Edukasi, membawakan materi mengenai Digital Culture. Ibu Yintze Gunde yang merupakan Pegiat Literasi Digital dan Trainer Google News Initiative (GNI), membawakan materi tentang Digital Etics. Acara ini juga dipandu oleh Ibu Ginar Ayuningtias yang merupakan Spesialis di bidang Komunikasi.
Penulis: Zandy Pratama dan Rusnawati
Admin: Wahyudi, S.E., M.M.